Siapa sih dari anda yang ga kenal Gober Bebek (Scrooge McDuck) dan Donal Bebek (Donald McDuck) yang tinggal di kota bebek (Duckburg)?? Ya! 2 tokoh dalam dunia Walt Disney yang sangat terkenal dan masing-masing mempunyai karakteristik yang saling bertolak belakang.
Gober bebek adalah tokoh yang digambarkan sebagai personal yang cerdas, penuh ide namun kikir dan pastinya KAYA RAYA dengan gudang uangnya yang berbentuk kubus itu. Sedangkan Donal bebek digambarkan sebagai sosok yang bodoh, ceroboh, sial dan selalu dalam kondisi yang kekurangan uang.
Lantas apa hubungannya kedua tokoh walt disney itu dengan notes gw kali ini?
Sebenarnya, karakter 2 tokoh walt disney tersebut diatas mempunyai arti yang konkrit untuk kehidupan kita. Cerita 2 tokoh utama diatas adalah penyederhanaan gambaran dari 2 jenis karakteristik di dunia ini: Orang yang mau berusaha dan Orang yang malas.
Gober, tidak diragukan kekayaannya. Dalam serial donal bebek diceritakan bahwa dia adalah bebek terkaya di dunia, namun anehnya tidak banyak orang yang tau kalau dia bebek terkaya di dunia karena dia merasa lebih aman kalau kekayaannya tidak tersebar kekhalayak ramai (cerdas kan?).
Pendidikan tertinggi Gober adalah SD (diceritakan dalam salah satu kisahnya) di suatu kota di Inggris, Glasgow kalau tidak salah. Dan di SD pun Gober hanya pintar 1 mata pelajaran: Berhitung. Itu membuktikan bahwa secara akademis Gober tidak terlalu cemerlang. Tapi yang menjadi kunci kesuksesan Gober disini adalah kecerdikannya dalam mengelola uang dan mencari uang.
Contohnya adalah cerita saat Gober muda mencari emas di A.S (masa2 demam emas di AS). Disaat koboy2 lain menghambur2kan uang hasil penjualan emasnya untuk minum2 di bar dan berjudi, Gober justru menggunakan uang hasil dari penambangan emasnya untuk membuka bar sendiri, walhasil terjadi akumulasi modal dan uangnya menjadi banyak, that's what I like! Gober pun cerdas dalam mencari celah-celah bisnis, bahkan pernah dalam salah satu cerita diceritakan bahwa bahkan Gober dapat mencari keuntungan dari keberuntungan sih untung bebek. Memang, Gober selalu memandang sesuatu bukan dari bagus/tidak, bermanfaat untuk dirinya atau tidak, tapi lebih kearah dapat menambah uangnya atau tidak.
Dan yang tidak kalah penting adalah: Gober selalu mendapatkan uangnya dengan cara jujur. Mungkin hal inilah yang sulit untuk dilakukan di dunia nyata dengan kondisi seperti sekarang ini. Tapi sulit bukan berarti mustahil kan?
Yang paling unik dari Gober adalah fakta bahwa dia seumur hidupnya belum pernah menjadi pegawai/bekerja untuk orang lain. Dia selalu mendapatkan uang murni hasil dari usahanya sendiri, mulai dari awalnya mendapat uang pada saat masih anak-anak (membeli saham) sampai akhirnya dia mempunyai berbagai macam perusahaan dari pabrik permen sampai pabrik pesawat
Sebaliknya donald, adalah tokoh yang dideskrepsikan sebagai sosok yang malas, ceroboh dan tidak sabaran. Tidak hanya malas fisik, namun donald juga malas untuk mempergunakan otaknya untuk bekerja, dia lebih suka tidur-tiduran dirumah sambil membaca komik atau buku lainnya. Padahal kalau saja donald mau mempergunakan otaknya, dia pun tidak kalah cerdik dari Gober. Ada beberapa cerita yang menggambarkan donald mampu mengakali Gober bebek untuk mendapatkan "sedikit" uang, hal itu membuktikan bahwa sebenarnya adalah sosok yang cerdas hanya saja dia terlalu malas untuk memanfaatkan kecerdasannya itu.
Dari sudut pandang akademis, tingkat pendidikan donald pun sama seperti Gober yakni hanya sampai tamatan SD saja. Tapi agak berbeda dengan masa dewasanya, Donald pada waktu masih kecil adalah sosok yang cerdik walaupun bandel. Donal selalu mempunyai banyak ide yang unik-unik untuk mengerjai temannya atau sekedar iseng, entah sejak kapan dia menjadi malas seperti saat dewasa sekarangnya ini.
Kebalikan dari Gober, Donald hampir seumur hidupnya selalu bekerja sebagai pegawai alias kerja atas perintah dari orang lain, entah itu hanya sekedar menjadi OB (Office boy) atau sopir barang. Atau mungkin yang paling sering kita baca adalah pekerjaannya menggosok keping-keping emas Gober.
Dari kedua tokoh disney diatas dapat kita lihat perbedaan mendasar antara kedua bebek tersebut: disatu sisi ada bebek yang mau berusaha dan mempergunakan otaknya, dan satu lagi bebek yang malas dan menyianyiakan kemampuan otaknya. Terlepas dari faktor keberuntungan atau faktor-faktor fiktif lainnya, memang pada kenyataannya di dunia nyata hanya ada 2 tipe manusia yang seperti Gober dan Donald: orang yang sukses dan orang yang gagal. Kesuksesan dan kegagalan seseorang tidak mutlak ditentukan oleh keturunan, jenjang pendidikan, keberuntungan atau kesialan. Tapi ditentukan oleh kemauan anda sendiri apakah anda mau berusaha keras untuk memperoleh kebaikan di kemudian hari? ataukah anda sekedar ingin hidup enak tanpa mau berusaha yang dimana akhirnya membawa hal-hal buruk untuk sendiri?
Nah coba anda pikir sendiri apakah anda salah satu dari mereka? Gober atau Donald? Tentu saja sesuaikan dengan kondisi anda masing, kalau masih pelajar ya cermati dalam-dalam kedua karakter tersebut apakah anda termasuk kedalam pelajar "Gober" atau pelajar "donald"? Kalau anda sudah bekerja, lihat baik-baik apakah anda pekerja macam Gober atau pekerja macam Donald? Tetaplah berusaha sebaik mungkin kalau anda sudah merasa menjadi Gober. Dan kalau anda masih merasa menjadi donald, tetaplah berusaha...tidak pernah ada kata terlambat bagi seseorang untuk meraih kesuksesan!
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar